Ponpes Al-Kiram Meriahkan Malam Puncak Safari Ramadan dengan Pengajian Umum

- Redaksi

Minggu, 23 Maret 2025 - 21:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Habib Shadiq Al-Khirid menyampaikan tausiyah penuh makna dalam Pengajian Umum Malam Puncak Safari Ramadan di Pondok Pesantren Al-Kiram, Candi Dungkek, Sumenep, Ahad (23/3/2025).

Habib Shadiq Al-Khirid menyampaikan tausiyah penuh makna dalam Pengajian Umum Malam Puncak Safari Ramadan di Pondok Pesantren Al-Kiram, Candi Dungkek, Sumenep, Ahad (23/3/2025).

SUMENEP – Pondok Pesantren Al-Kiram Candi Dungkek, Sumenep, sukses menggelar Pengajian Umum dalam rangka Malam Puncak Safari Ramadan pada Ahad, 23 Maret 2025. Acara ini berlangsung dengan penuh khidmat dan mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat sekitar.

Kegiatan ini menghadirkan Habib Shadiq Al-Khirid dari PP. Anwarud Da’wah Ambunten Sumenep, yang menyampaikan tausiyah penuh makna tentang pentingnya memperkuat keimanan dan ketakwaan di bulan Ramadan. Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya menjadikan Ramadan sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas ibadah dan memperbanyak amalan kebaikan.

Baca Juga:  Peduli Sesama, Safaqita.net Berbagi 3.000 Paket Kurma di Depan Masjid Jamik

Selain jamaah dari berbagai wilayah, pengajian ini juga dihadiri oleh para tokoh agama, tokoh masyarakat, Kepala Desa Candi beserta jajaran perangkat desa, yang turut memberikan dukungan atas terselenggaranya acara ini.

Perwakilan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Kiram, Rois Abdurrahman Wahid, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kelancaran dan keberkahan acara ini. Ia mengapresiasi kebersamaan dan partisipasi masyarakat dalam mendukung agenda keagamaan yang membawa manfaat besar bagi umat.

Baca Juga:  Ribuan Jamaah Serbu Masjid Abdullah Syechan Baghraf, Tradisi Zakat Mal Kembali Digelar

“Kehadiran para jamaah dalam majelis ilmu seperti ini adalah bagian dari amal ibadah yang akan dicatat oleh Allah SWT. Semoga Allah SWT membalas segala langkah dan niat baik para jamaah yang hadir dengan pahala berlipat ganda,” ujarnya.

Kesuksesan acara ini tidak lepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk pengurus pondok pesantren, masyarakat setempat, serta seluruh panitia yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan kegiatan ini.

Baca Juga:  TAHARA BPRS Bhakti Sumekar: Solusi Cerdas Menabung untuk Lebaran Tanpa Cemas

“Malam Puncak Safari Ramadan ini merupakan tradisi tahunan yang tidak hanya bertujuan untuk mempererat ukhuwah Islamiyah, tetapi juga sebagai sarana memperdalam pemahaman agama bagi masyarakat”. Pungkasnya.

Facebook Comments Box

Penulis : Novalia Ayu Nur Syafitri

Editor : Wasilatil Maghfirah

Sumber Berita: Redaksi

Berita Terkait

Kepala PLN ULP Sumenep Diduga Beri Informasi Menyesatkan Terkait PHK Oknum Kasus kWh Tambak Udang
Bupati Sumenep Dukung BBS Sekolah, Dorong Cerdas Finansial Sejak Dini
Teka-Teki Koneksi Dani dan Beni: Skandal Tambak Jailani, PLN Sumenep Diduga Cuci Tangan?
Kolaborasi BPRS Bhakti Sumekar dan Pemkab Sumenep untuk Ketahanan Pangan Kepulauan
Pemkab Sumenep Raih WTP, Direktur BPRS: Ini Wujud Profesionalisme Keuangan Daerah
Komisi IV DPRD Sumenep Terima Audiensi Guru PAUD dan TK, Siap Perjuangkan Kesejahteraan
PR GP Ansor Karangbudi Tebar Kebaikan, Santuni Anak Yatim dan Dhuafa
KH. Imam Hasyim Pimpin Mediasi, Sengketa Masjid Nur Mohammad Mulai Temukan Titik Terang

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 18:30 WIB

Kepala PLN ULP Sumenep Diduga Beri Informasi Menyesatkan Terkait PHK Oknum Kasus kWh Tambak Udang

Kamis, 24 April 2025 - 18:02 WIB

Bupati Sumenep Dukung BBS Sekolah, Dorong Cerdas Finansial Sejak Dini

Senin, 21 April 2025 - 14:06 WIB

Teka-Teki Koneksi Dani dan Beni: Skandal Tambak Jailani, PLN Sumenep Diduga Cuci Tangan?

Sabtu, 19 April 2025 - 20:23 WIB

Kolaborasi BPRS Bhakti Sumekar dan Pemkab Sumenep untuk Ketahanan Pangan Kepulauan

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:48 WIB

Komisi IV DPRD Sumenep Terima Audiensi Guru PAUD dan TK, Siap Perjuangkan Kesejahteraan

Berita Terbaru

Budaya

POJIYAN

Selasa, 22 Apr 2025 - 14:34 WIB