Bupati Sumenep Dukung BBS Sekolah, Dorong Cerdas Finansial Sejak Dini

- Redaksi

Kamis, 24 April 2025 - 18:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, didampingi Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar, H. Hairil Fajar, saat meluncurkan aplikasi BBS Sekolah di Pendopo Agung Keraton, Rabu (23/04/2025).

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, didampingi Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar, H. Hairil Fajar, saat meluncurkan aplikasi BBS Sekolah di Pendopo Agung Keraton, Rabu (23/04/2025).

SUMENEP – Aplikasi BBS Sekolah milik BPRS Bhakti Sumekar kian mengakar di kalangan pelajar sebagai inovasi digital yang mendorong budaya menabung sejak dini. Inisiatif ini dinilai menjadi fondasi penting dalam membentuk generasi yang cerdas dalam mengelola keuangan.

Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menegaskan bahwa program BBS Sekolah merupakan solusi strategis untuk menumbuhkan literasi keuangan pelajar, sekaligus mencegah potensi penyimpangan dalam pengelolaan tabungan siswa yang kerap terjadi.

“Aplikasi BBS Sekolah hadir sebagai respon terhadap kekhawatiran masyarakat terkait masalah tabungan pelajar. BPRS Bhakti Sumekar secara cermat menciptakan sistem ini demi transparansi dan akuntabilitas,” ujar Bupati saat membuka Talkshow Literasi Keuangan Syariah dan Peluncuran BBS Sekolah di Pendopo Agung Keraton, Rabu (23/04/2025).

Baca Juga:  KPU Rampungkan Proses Penetapan, Estafet Pilkada Sumenep Berlanjut ke DPRD

Pemkab Sumenep mendukung penuh langkah BPRS ini karena sejalan dengan visi pemerintah dalam membentuk karakter siswa yang kuat dan cakap secara finansial.

“Kami ingin pelajar kita tumbuh sebagai generasi melek keuangan. Dengan BBS Sekolah, literasi finansial bukan hanya teori, tetapi menjadi budaya di lingkungan sekolah,” tambahnya.

Bupati juga mendorong agar program ini menjadi gerakan bersama yang terintegrasi antara sekolah dan lembaga keuangan daerah. Ia berharap peran aktif dari para pendidik dalam menyukseskan program ini demi mencetak pelajar yang unggul secara akademik dan finansial.

Baca Juga:  BPRS Bhakti Sumekar Berbagi, Tukang Becak Sumringah Terima Berkah

Sementara itu, Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar, H. Hairil Fajar, menjelaskan bahwa aplikasi BBS Sekolah didesain khusus untuk memfasilitasi kolaborasi antara sekolah dan BPRS dalam mengelola tabungan siswa secara efisien dan transparan.

“Program ini ditujukan untuk siswa dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, hingga SMA/MA. Selain mendukung program nasional Satu Rekening Satu Pelajar (Kejar), aplikasi ini juga memungkinkan orang tua memantau langsung saldo tabungan anak melalui perangkat digital,” ungkap Hairil Fajar.

Baca Juga:  Rusydiyono: Merawat Jurnalisme Lokal di Tengah Derasnya Arus Digital

Ia menambahkan, BBS Sekolah diharapkan menjadi pionir dalam membangun generasi pelajar yang tidak hanya cerdas akademik, tetapi juga bijak dalam finansial, berbasis nilai-nilai syariah di era digital.

“Kami ingin literasi keuangan menjadi bagian dari karakter pelajar. BBS Sekolah adalah langkah nyata menuju pendidikan yang holistik,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Penulis : Novalia Ayu Nur Syafitri

Editor : Wasilatil Maghfirah

Sumber Berita: Redaksi

Berita Terkait

Kepala PLN ULP Sumenep Diduga Beri Informasi Menyesatkan Terkait PHK Oknum Kasus kWh Tambak Udang
Teka-Teki Koneksi Dani dan Beni: Skandal Tambak Jailani, PLN Sumenep Diduga Cuci Tangan?
Kolaborasi BPRS Bhakti Sumekar dan Pemkab Sumenep untuk Ketahanan Pangan Kepulauan
Pemkab Sumenep Raih WTP, Direktur BPRS: Ini Wujud Profesionalisme Keuangan Daerah
Komisi IV DPRD Sumenep Terima Audiensi Guru PAUD dan TK, Siap Perjuangkan Kesejahteraan
PR GP Ansor Karangbudi Tebar Kebaikan, Santuni Anak Yatim dan Dhuafa
KH. Imam Hasyim Pimpin Mediasi, Sengketa Masjid Nur Mohammad Mulai Temukan Titik Terang
Ponpes Al-Kiram Meriahkan Malam Puncak Safari Ramadan dengan Pengajian Umum

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 18:30 WIB

Kepala PLN ULP Sumenep Diduga Beri Informasi Menyesatkan Terkait PHK Oknum Kasus kWh Tambak Udang

Kamis, 24 April 2025 - 18:02 WIB

Bupati Sumenep Dukung BBS Sekolah, Dorong Cerdas Finansial Sejak Dini

Senin, 21 April 2025 - 14:06 WIB

Teka-Teki Koneksi Dani dan Beni: Skandal Tambak Jailani, PLN Sumenep Diduga Cuci Tangan?

Sabtu, 19 April 2025 - 20:23 WIB

Kolaborasi BPRS Bhakti Sumekar dan Pemkab Sumenep untuk Ketahanan Pangan Kepulauan

Rabu, 26 Maret 2025 - 22:48 WIB

Komisi IV DPRD Sumenep Terima Audiensi Guru PAUD dan TK, Siap Perjuangkan Kesejahteraan

Berita Terbaru

Budaya

POJIYAN

Selasa, 22 Apr 2025 - 14:34 WIB